Dec 16, 2009

Mengenal Google AdSense

Mengenal Google AdSense

Mengenal Google AdSense
Mushallin Arifin
Pernah melihat iklan seperti gambar dibawah ini?? Disidebar atau dihalaman blog atau web..itulah iklan Google.




SIAPAKAH GOOGLE ?
Google adalah salah satu perusahaan Search Engine raksasa dimana dalam waktu singkat dapat mengambil alih dominasi situs search engine Yahoo. Banyak layanan baru Google yang telah membuat para pesaingnya gigit jari, diantaranya: Free Webmail berkapasitas hingga 6 GB dan terus bertambah, Free POP3/SMTP, Google AdWords, dan yang paling dahsyat adalah adalah Google AdSense (karena dalam program ini, Google bagi-bagi rejeki kepada para memilik situs web/Blogs)
Sekarang mari kita bahas Google Adsense sedikit lebih detail.
Google AdSense menjadi fenomena pendapatan online yang meledak pada tahun 2006 dan tetap eksis sampai sekarang sebagai sarana pendanaan situs yang paling mudah dan menguntungkan. Berbodong-bondong para pemilik web memasangkan kode Adsense di situsnya, berlomba-lomba untuk mndatangkan pengunjung bagi iklan tersebut, serta mendapatkan dollar setiap kali iklan diklik oleh pengunjung. Informasi menhenai peluang ini terus menyebar, komunitas-komunitas bermunculan sehingga akhirnya adsense menjadi ladang bisnis yang luar biasa besar, menggiurkan, dicari-cari oleh banyak penggunka internet, dan seringkali menjadi sebab awal seseorang terjun ke dunia internet.
AdSense adalah program periklanan yang ditawarkan oleh Google. semua pemilik web diperbolehkan memansang iklan Adsense di situs mereka asalkan tidak melanggar perjanjian yang sudah ditetapkan oleh Google Adsense. Iklan yang ditampilkan adalah iklan-iklan dari para pengiklan yang terdaftar di Google Adwords. google Adwords merupakan layanan dari Google untuk menjaring iklan dari para pemasang iklan di seluruh dunia. Iklan tersebut akan ditampilkan di dalam halaman hasil pencarian Google, situs-situs rekanan Google dan situs-situs yang bergabung ke Google AdSense.
Dengan demikian bisa dibilang bahwa Google melalui program Adwords dan Adsense-nya adalah pihak yang menjembatani adverser yang haus traffic dengan pemikil situs yang mempunyai traffic. Jumlah persentase potongan yang diambil oleh Google hingga kini masih dirahasiakan. Didalam situs http://mydigitallife.info/2006/10/21/Google-AdSense-giving-publishers-average-of-78-revenue-share/ bahkan menyebutkan pembagian yang diterima pemilik situs mencapai besaran 87%.
Dengan meledaknya jumlah pemilik situs yang menayangkan Adsense (publisher) dan pemasang iklan (advertiser), google mendapat keuntungan yang luar biasa. Sampai-sampai Larry Page dan Serget Brin pemilik Google dinobatkan sebagai orang terkaya ke-5 se-Amerika dan terkaya ke-32 sedunia oleh majalah Forbes. Keuntungan tidak mereka nikmati sendiri, banyak publisher ikut memproleh limpahan rejeki yang nominalnya bisa mencapai puluhan bahkan retusan juta rupiah per bulan. Mau tau juga tentang cerita sukses para publisher google AdSense Lihat disini.
Mengenal Google AdSense
4/ 5
Oleh
Add Comments


EmoticonEmoticon